Lebak,globeindonesia.com– Dalam menindaklanjuti surat Bupati Lebak Nomor 141.1/1536.P 3D/2021 Tanggal 31 Mei 2021 tentang tahapan pemilihan kepala Desa serentak di masa pandemi Covid -19 tahun 2021, Sub Panitia Pilkades Kecamatan Bayah bersama DPMD Kabupaten Lebak melaksanakan kegiatan Sesi Pemotretan yang diikuti oleh seluruh Calon Kepala Desa ( Cakades) Se-Kecamatan Bayah yang berjumlah 16 Peserta Calon Kepala Desa (Cakades) dari 7 Desa yang akan melakukan Pilkades serentak, bertempat di aula kantor Kecamatan Bayah Kabupaten Lebak Provinsi Banten, Selasa (07/9/2021).
Hadir dalam acara ini, Plt. Camat Bayah Dra. Sri Mustika bersama Kasipem Edi Supriyadi S.Sos dan Plt. Kasi Trantib Kecamatan Bayah Achmad Sholeh S.IP, petugas pemotretan DPMD Lebak, para Calon Kepala Desa (Cakades) ;
1. Desa Bayah Barat, Ridwan No Urut 1 (satu) warna bendera Biru, Usep Suhendar No Urut 2 (dua) warna bendera Merah.
2. Desa Bayah Timur, Sarkomi No Urut 1 (satu) warna bendera Biru, Rafik Rahmat Taufik No Urut 2 (dua) warna bendera Merah.
3. Desa Cimancak Djuhariah, S.IP No Urut 1(satu) warna bendera Merah, Emus No Urut 2 (dua) warna bendera Biru.
4. Desa Cisuren, Ahyat No Urut 1(satu) warna bendera Biru, Muhi Ruhiyat No Urut 2 (dua) warna bendera Merah.
5. Desa Suwakan, Rohayudin No Urut 1(satu) warna bendera Merah, Agung Maulana No Urut 2 (dua) warna bendera Biru.
6. Desa Pasir Gombong, Hardi Yusuf No Urut 1 (satu) warna bendera Merah, Endang Purnama No Urut 2 (dua) warna bendera Biru.
7. Desa Darmasari, Selly Ayuningthias No Urut 1 (satu) warna bendera Merah, Tugio No Urut 2 (dua) warna bendera Biru, Hidayat No Urut 3 (tiga) warna bendera Hijau dan Ahmad Yani No Urut 4 (empat) warna bendera Kuning.
Pada kegiatan tersebut, saat di wawancarai wartawan, Plt. Camat Bayah Dra. Sri Mustika menerangkan, bahwa hari ini (Selasa-red) semua Calon Kepala Desa (Cakades) se-Kecamatan Bayah mengikuti sesi pemotretan untuk kertas suara pada pemilihan kepala Desa serentak, Minggu 24 Oktober 2021 mendatang, katanya.
“Selain melayangkan surat pemberitahuan waktu pelaksanaan pemotretan kepada semua calon Kades, sebagai Sub Panitia Pilkades Kecamatan juga mempasilitasi atau mempersiapkan tempat pelaksanaan kegiatan pemotretan. Adapun pelaksanaan pemotretan dipasilitasi oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Lebak,” terang Sri Mustika.
Acara berjalan tertib dan lancar, juga dengan penterapan protokol kesehatan covid-19. (adm)