Jampangkulon- Babinsa Koramil 0622-13/Jampangkulon, Kodim0622/ Kabupaten Sukabumi Mengikuti upacara Dirgahayu Hari Amal Bakti Ke 78 Kementerian Agama RI dengan mengusung tema ” Indonesia Hebat Bersama Umat” yang di laksanakan oleh tingkat Kecamatan Jampangkulon Kabupaten Sukabumi, bertempat di alun alun Jampangkulon Rabu, (03/01/2023).
Camat jampangkulon Kusyana usai acara mengatakan hari amal bakti kementrian agama ke 78, yang dilaksanakan di Kecamatan Jampangkulon, merupakan suatu kebahagiaan, kebanggaan juga apresiasi, karena dapat dilaksanakan di kecamatan.
Biasanya kata Camat dilaksanakan dijajaran kementrian agama, Ini salah satu kemajuan atau perkembangan dikemenag yang ingin mempublikasikan hari lahirnya, berdirinya kementrian agama RI.
Tentunya bagi kami sebagai aparatur pemetintah kecamatan sangat mendukung, sangat mensuport dan bagi masyarakat juga merupakan suatu pembelajaran bahwa dia tahu sejarah berdirinya kementrian agama.
“Ini langkah kita, langkah baik untuk kedepan yang lebih baik, sehingga kami berharap kedepannya, selain upacara di barengi dengan kegiatan-kegiatan sosial, seperti donor darah maupun pengobatan gratis, sehingga akan lebih terbangun warga masyarakat dalam hari yang istimewa .
“Semoga kedepan bisa terjalin lagi kegiatan-kegiata yang mendukung dan mensuport khususnya warga masyarakat Jampangkulon, “tutup Camat.