Sukabumi – Sejumlah Organisasi, Ormas, Lsm, Okp, di Sukabumi, Jawa Barat menggelar musyawarah Kesepakatan bersama Aliansi Organisasi Sukabumi Bersatu “Kegiatan tersebut juga diisi dengan sesi diskusi yang cukup menarik, Minggu 31/7/2022.
Pertemuan tersebut selain musyawarah juga ajang silaturahmi, guna melakukan hal-hal yang terbaik untuk kemajuan Sukabumi. “Kegiatan diselenggarakan di kantor Forum Silaturahmi Barisan Benteng Pajampangan, Kampung Pasirpulus, Kelurahan Jampangkulon, Kecamatan Jampangkulon, Kabupaten Sukabumi.
Iwan Setiawan Sekertaris Lsm LAKRI juga Sekertaris Aliansi Organisasi Sukabumi Bersatu ucapkan, “Alhamdulillah hari ini sudah dilaksanakan musyawarah kesepakatan bersama dan ditandatngani dari para ketua organisasi yang hadir, adapun bagi yang tidak hadir nanti kami akan datangi satu persatu para ketua tersebut untuk tanda tangan.
Perlu di ketahui juga terbentuknya aliansi organisasi Sukabumi bersatu, digagas oleh 12 organisasi Ormas, LSM dan OKP, dimana ke 12 organisasi ini sudah melakukan persyaratan yang dianjurkan Kesbangpol Kabupaten Sukabumi secara benar, sesuai yang di syaratkan, dalam hal ini terbentuknya aliansi organisasi ini adalah keinginan dan harapan dimana Sukabumi bisa lebih maju dengan adanya aliansi ini.