Komunitas Legend YMC Cicurug Bagikan 350 Nasi Box dan Takjil Gratis Kepada Para Pengguna Jalan 
Kabar Pariwisata

Komunitas Legend YMC Cicurug Bagikan 350 Nasi Box dan Takjil Gratis Kepada Para Pengguna Jalan 

Sukabumi- Sebagai bentuk kepedulian kepada umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa bulan suci ramadhan Komunitas motor yang tergabung dalam YMC (Yulian Motor Club) menggelar bakti sosial dengan membagikan nasi box dan takjil gratis ke pengguna jalan, tepatnya di Jalan Siliwangi depan Kantor Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (01/05/2021).

Komunitas YMC adalah salah satu komunitas pecinta balap (Tracker) serta modifikasi sepeda motor dengan keanggotaannya lebih dari 300 orang.

Samta selaku Ketua Komunitas YMC mengatakan, Kami komunitas motor yang memfokuskan ke dunia trek/balap dan modifikasi yang bertujuan untuk mengembangkan skil para anggota dalam dunia trek/balap sehingga dapat mengharum nama daerah khususnya Sukabumi.

“Kegiatan bakti sosial ini yaitu berbagi takjil dan nasi box gratis kepada masyarakat khusunya para pengguna jalan untuk mempermudah dalam berbuka puasa saat diperjalanan” tuturnya

Lebih lanjut Samta menyampaikan, Sebanyak kurang lebih 350 nasi box dan takjil kami bagikan kepada pengguna jalan roda dua maupun roda empat dan alhamdulillah apresiasi dan support dari semua anggota begitu antusias”Tuturnya.

“biaya yang di keluarkan mutlak dari donasi para anggota, Kedepannya insyaallah Kita agendakan lagi acara bakti sosial yang lebih besar lagi sehingga dapat sedikit membantu khususnya warga masyarakat Cicurug”Pungkasnya.

Reporter: Cuba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *