JEPARA – Ketua Partai Nasdem H.Supratikno menyatakan siap mendukung dan berkolaborasi dengan semua unsur relawan yang mendukung Capres-Cawapres Anis Rasyid Baswedan dengan pasangannya Muhaimin (AMIN)
Dengan penuh semangat bergelora, Pratikno mengajak semua anggotanya yang secara struktural atau di luar struktural untuk konsisten mendukung Capres-Cawapres unggulannya.22/10/23
Sementara dalam sambutan Ketua Partai Nasdem H.Pratikno dengan semangat menyerukan yel yel (Anis baswedan presiden 2024, Anis Baswedan Menang satu putaran) yel yel penyemangat tersebut sebagai bentuk penyemangat bagi para Relawan dan Partai koalisi bersatu (KIB) agar tetap konsisten mengawal pak Anis dan Cak Imin,
Ditempat yang sama ketua Badan Koordinasi Saksi (BAKORSI) Kabupaten Jepara Edi mustain yang berasal dari Desa kerso
Kecamatan kedung, Kabupaten jepara mengatakan bahwa
“Deklarasi BAKORSI ini yang di tanda Tangangani 100 orang dan partai pengusung juga unsur relawan yang siap mengawal pak Anis dan cak Imin (AMIN) agar perjalanan pemilihan ini tidak lagi tumpang tindih, kami akan mengawal dari TPS Sampai perhitungan terakhir jadi tupoksi kami memang focus pada Saksi,”ucap Edi
Kegiatan ini sekaligus Peresmian Kantor BAKORSI yang diresmikan oleh ketua BAKORSI Jawa tengah dengan melakukan gunting Pita sebagai simbol dibukanya kantor relawan sekaligus sebagai Rumah bersama.
Gerakan BAKORSI ini akan terus di kembangkan sampai ke tingkat Desa, terkait kekosongan nanti akan kami koordinasikan lagi bersama tim kami yang sudah terkoordinir,”tambah Edi.
Kegiatan Deklarasi di gelar di Posko besar BAKORSI yang terletak di Jl. Kolonel Sugiono tepatnya depan SPBU Bulu simpang Ruwet, dan dikawal ketat oleh pihak kepolisian Polres Jepara dengan personil dari polres berjumlah sekitar 30 personil,
dihadiri langsung oleh Kabagops,/Karendalops,kasat Intel, kasat Sabhara juga Kanit Intel politik.
Usai acara Deklarasi para relawan BAKORSI menutup kegiatan dengan Photo bersama yang melibatkan unsur yang hadir.
Res : Bangyos75