IMG-20211113WA0109-79f595c2
Kabar Peristiwa

Rem Blong : Truk Angkut Pakan Udang, Hantam Truk Muatan Bahan Beton di Jampangkulon

SUKABUMI- Telah terjadi Laka Lantas kendaraan Mitsubishi Truk No. Polisi : B- 9947-BDB..Sekitar pukul 10.40 WIB, di Jalan Raya Cibarusah No 01 Desa Tanjung, kecamatan Jampangkulon, Kabupten Sukabumi,

Kendaraan tersebut menabrak Fuso Proyek RSUD Jampangkulon. Identitas pengemudi, Kurniawan 23 tahun yang beralamat Kandang Sapi, Rt 007 Rw 003, Desa Panamping , Kecamatan Bandung, Kabupaten Serang. Sabtu 13/11/2021.

Kronologi kejadian, pada saat kendaraan melintas jalan Cibarusah (depan RSUD Jampangkulon) ada Mobil Fuso masuk ke dalam RSUD Jampangkulon, “Tiba tiba mobil yang saya kendarai mengalami rem blong sehingga menabrak samping kiri bagian belakang mobil Fuso yang membawa bahan beton masuk ke RSUD.” Ujar Kurniawan

“Kendaraan Mitsubishi truk tersebut bermuatan bahan pakan tambak udang yang akan di kirim ke ujung genteng kecamatan Ciracap Kabupaten Sukabumi.

“Sampai saat ini Kendaraan tersebut masih berada dilokasi menunggu laka dari Polres Sukabumi, untuk dilakukan evakuasi dan kondisi Lalu Lintas lancar. terang Kapolsek Jampangkulon Polres Sukabumi Akp Dede Majmudin.

“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Kusnawi, 32 tahun, mengalami luka patah tangan, memar di kaki, dan luka luka di perut dalam perawatan RSUD Jampangkulon.

Adapun Tindakan yang sudah dilakukan anggota Polsek Jampangkulon, Anggota Koramil 0622-13/ Jampangkulon berada di lokasi untuk membantu penanganan (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *